Ambeien atau wasir atau hemorrhoid adalah pelebaran pembuluh darah vena di daerah anus sehingga begitu terkena sedikit hal tertentu, maka keluarlah darah dari anus. Sebenarnya ambeien bukan penyakit patologis tapi merupakan perubahan fisiologis yang terjadi pada bantalan pembuluh darah dan jaringan disekitarnya. Terjadi gangguan aliran darah, kemudian membengkak, dan inilah yang disebut ambeien.
Ada dua jenis ambeien, yaitu ambeien internal dan eksternal. Kalau ambeien internal tidak kentara sakitnya, sedangkan ambeien eksternal lebih terlihat dan sakit. Gejala yang bisa ditemukan pada penderita ambeien adalah pendarahan di dubur dari mulai tetesan sampai deras, terasa mengganjal setelah buang air besar, dan gatal karena nyeri di dubur sehingga kuman sulit untuk dibersihkan.
Ambeien terbagi menjadi empat level penyakit, yaitu :
Level 1 : Pendarahan berwarna merah segar tanpa rasa nyeri dan rasa gatal
Level 2 : Pendarahan, menonjol, nyeri, dan spontan
Level 3 : Pendarahan, menonjol, sangat nyeri, dan reposisi manual
Level 4 : Pendarahan, tonjolan tetep, nyeri terus menerus, dan tidak dapat reposisi
Ambeien bisa saja terjadi karena beberapa hal, yaitu keturunan, hamil, susah buang air besar sehingga mengejan, banyak duduk, diare menahun, dan peregangan. Hal tersebut bisa diatasi sejak awal dengan mencoba ramuan herbal berikut :
Resep herbal 1 untuk ambeien :
Bahan-bahan :
- 5 lembar daun iller/daun ungu
- 2 sendok makan gula merah
- 1 gelas air hangat
Cara membuat :
- Cuci bersih daun iller
- Haluskan daun iller dan gula merah, tambahkan air
- Peras airnya dan minumlah
Aturan pakai :
- Minumlah larutan daun iller/daun ungu dua kali sehari sampai sebulan secara teratur.
- Dianjurkan untuk tidak makan makanan pedas, asam, terlampau banyak serat, dan alkohol. Juga kurangi asupan kopi, teh, ikan bandeng, daging kambing, dan jenis makanan yang bersifat panas lainnya.
Resep herbal 2 untuk ambeien :
Bahan-bahan :
- 3 helai daun salak
- 1 gelas air
- 1 sdm gula merah
Cara membuat :
- Cuci bersih daun salak, rebus dengan air sampai mendidih.
- Saring dan tambahkan gula merah.
- Siap untuk diminum.
Aturan pakai :
Minumlah ramuan tersebut pagi dan sore selama 15 hari.
Demikan Informasi yang bisa saya sampaikian tentang Cara Alami Mengobati Ambeien, Semoga bermanfaat, Untuk Menambah pengetahuan tentang kesehatan Baca juga artikel tentang Manfaat Alang-Alang, & Manfaat Mahkota Dewa.
Judul : Cara Alami Mengobati Ambeien
Deskripsi : Ambeien atau wasir atau hemorrhoid adalah pelebaran pembuluh darah vena di daerah anus sehingga begitu terkena sedikit hal tertentu, maka ...