Rosela merupakan bunga yang sangat indah, karena itu banyak orang yang menanamnya di pekarangan rumah. Selain bunganya yang indah, ternyata bunga rosela juga sangat bermanfaat untuk kesehatan. Baru-baru ini, kelopak bunganya mulai diseduh dan dijadikan minuman, dijadikan selai, salad buah, bahkan jeli. Orang awam lebih mengenalnya sebagai esen berwarna merah dengan aroma yang khas dengan nama frambozen.
frambozen
Untuk mengetahui kualitas dari kelopak rosela, caranya mudah saja. Aroma sitrus yang khas akan keluar ketika kelopak sudah dikeringkan. Warna merah dan rasa asamnya pun cepat larut jika disiram air panas. Kelopak rosela biasanya dijemur selama 3 hari.
Kandungan Rosela
Biji rosela biasanya dimanfaatkan untuk mengobati kekurangan darah, kelesuan, dan penyakit kulit. Daunnya digunakan untuk merawat luka, gigitan serangga, dan penyakit kulit.
Kelopak bunga rosela mengandung berbagai senyawa, antara lain :
1. Gossy peptin anthocyanin & glucoside hibiscin
Kedua kandungan ini berperan dalam memperlancar peredaran darah, meningkatkan kinerja usus, serta mencegah tekanan darah tinggi.
2. Vitamin C kadar tinggi
Meningkatkan daya tahan tubuh dalam menghadapi berbagai ancaman penyakit.
3. Asam organic, polysakarida, dan flavonoid
Berguna mencegah pembentukan batu ginjal dan mengurangi kekentalan darah.
4. Gossipetin dan antosianin
Berperan sebagai antioksidan yang berjasa melindungi tubuh dari penyakit degeneratif.
5. Vitamin C dan betakaroten
Vitamin C yang terkandung di kelopak bunga rosela lebih tinggi jumlahnya dibanding buah-buahan lainnya. Vitamin C dan betakaroten berfungsi untuk menurunkan tekanan darah dan kolesterol, detoksifikasi, mengatasi gangguan asam urat, menghaluskan kulit, serta mencegah sembelit.
6. Delphinidin 3-sambubioside & cyanidin 3-sambuioside
Berfungsi sebagai antioksidan yang ampuh mengatasi penyakit leukimia atau kanker darah.
Manfaat Rosela
- Meredakan peradangan sendi
- Mengobati infeksi saluran kemih
- Meredakan panas dalam dan menurunkan demam tinggi
- Mencegah stroke dan hipertensi
- Mencegah kanker, kista, dan tumor
- Menghilangkan wasir dan migren
- Menghancurkan lemak
- Mencegah peradangan saluran kencing dan ginjal
Judul : Manfaat dan Khasiat Bunga Rosella untuk Kesehatan
Deskripsi : Rosela merupakan bunga yang sangat indah, karena itu banyak orang yang menanamnya di pekarangan rumah. Selain bunganya yang indah, ternyata ...