Setiap orang tentu menginginkan penampilan prima, awet muda, dan sedap di pandang. Namun, ada saatnya karena faktor-faktor tertentu penuaan dini terjadi pada beberapa orang. Penuaan dini bisa terjadi karena faktor dari dalam, diantaranya turunan, kesehatan, kejiwaan dan daya tahan. Faktor dari dalam agak sulit untuk mengatasinya, tapi yang terpenting adalah menghindari stres, jalani hidup dengan santai, dan jangan banyak pikiran. Setiap masalah pasti ada solusinya, serta dekatkan diri pada Sang Pencipta. Hal itu akan membantu kita lebih rileks dan damai.
Sementara itu, faktor dari luar yang menyebabkan penuaan dini, yaitu :
1. Radikal bebas
Radikal bebas ini biasanya berbentuk molekul-molekul yang terdapat di udara yang menyerang sel-sel tubuh dan jaringan kolagen salah satunya. Seperti diketahui bahwa kolagen berperan penting dalam pembentukan jaringan kulit. Radikal bebas terjadi karena adanya polusi lingkungan, paparan sinar matahari, air yang tercemar, perubahan iklim, dan masih banyak lagi.
2. Sinar matahari
Sinar matahari antara pukul 10.00 sampai pukul 15.00 wajib di waspadai. Pada jam tersebut, matahari memancarkan sinar ultraviolet pada titik puncak. Sebaiknya, kenakan tabir surya pada bagian kulit yang terbuka jika harus terpaksa berada di luar ruangan.
3. Kelembaban udara
Pada iklim tropis yang banyak sinar matahari, kelembaban udara cenderung tidak stabil. Oleh karena itu, mutlak diperlukan perlindungan kulit yang lebih ekstra.
Ada cara alami untuk mencegah penuaan dini pada kulit kita. Berikut resepnya :
Bahan-bahan :
- Alpukat 40 gram (setengah buah).
- Tomat 20 gram (satu buah yang sedang).
- Apel hijau 30 gram (satu buah yang sedang).
- Rumput laut 20 gram.
Cara membuat :
Iris tipis-tipis semua bahan, kemudian di jus sampai halus.
Aturan pakai :
Minum secara teratur seminggu 3 kali, di minum pada pagi sebelum makan.
Demikian Info Yang Bisa Saya Sampaikan Tentang Cara Mencegah Penuaan Dini, Semoga Bermanfaat Bagi Anda Yang Membacanya
Judul : Cara Mencegah Penuaan Dini Dengan Ramuan Herbal Alami
Deskripsi : Setiap orang tentu menginginkan penampilan prima, awet muda, dan sedap di pandang. Namun, ada saatnya karena faktor-faktor tertentu penuaan ...